Tips Dan Cara Meng-Upgrade Akselerasi Skutik Standar Tanpa Bore-Up

 

Tips Dan Cara Meng-Upgrade Akselerasi Skutik Standar Tanpa Bore-UpMembuat akselerasi skutik tidak hanya melakukan Bore-Up bro! Namun, ada banyak hal yang dapat dilakukan dimana arikan skutik itu makin ngibrit tanpa harus menaikkan kapasitas mesin? “Kalau ingin mesin tetap standar dan tidak repot-repot nunggu lama di bengkel bisa upgrade pada sektor CVT aja!” ujar Nopiandi selaku mekanik Ultra Speed Racing (USR) Jl. Panjang, Jakbar.

 

Hal tersebut dapat dilakukan dengan mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama, hanya saja melakukan penggantian roller yang lebih ringan. Sehingga awalan lebih enteng dan lebih responsif, namun buat kelemahannya pada top speed cepat habis. Biar kinerja roller makin maknyus, jalur atau rumah roller dikerok.

 

Tips Dan Cara Meng-Upgrade Akselerasi Skutik Standar Tanpa Bore-UpSetelah itu, penggantian sliding shave alias puli depan. Kemiringan puli depan skutik standar biasanya diangka 14 dan 15 derajat. Agar V-belt cepat bergerak, para mekanik banyak yang memapas atau pakai produk aftermarket, yakni 13,5 atau 14 derajat.

Untuk menyeimbangkan akselerasinya yang cepat habis, bagian puli belakang juga dioptimalkan. Bukaan kampas ganda bekerja semakin cepat kalo bidang kampas tersebut lebih panjang. Sehingga kampas ganda langsung menekan atau menempel dimangkok kampas.

“Kendati demikian, keseimbangan pada per kampas ganda yang 1.500 rpm. Peranti lainnya pada per CVT yang ukuran maksimal 1.500 rpm. Lebih dari itu, tarikan jadi kayak selip alias tertahan,” tutup Opie, sapaan akrab mekanik USR.

 

JANGAN LEWATKAN