KTM 1290 Super Adventure Hadir Untuk Bersaing Dengan BMW R1200 GS dan Yamaha Super Tenere 1200

 

KTM 1290 Super Adventure Hadir Untuk Bersaing Dengan BMW R1200 GS dan Yamaha Super Tenere 1200Bersamaan dengan pameran Bangkok International Motor Show (BIMS) 2015, pihak dari KTM telah merilis motor terbarunya yang bernama KTM 1290 Super Adventure di pasar Thailand. Motor yang dirilis tersebut adalah rival dari BMW R1200 GS dan Yamaha Super Tenere 1200 yang sama-sama bergaya penjelajah.

 

Penampilan yang dibekali 1290 Super Adventure ini tampak sangat gahar untuk motor turing garis keras. Motor berlabur putih ini juga dibekali dengan windshield besar dan sepasang side box. Cocok untuk turing jarak jauh.

 

Untuk dapur pacu yang di gandengnya sudah mutlak akan menggoda iman para bikers. Yakni 1.301cc V-Twin berpendingin cair yang diambil dari saudara street fighternya, Super Duke. Adapun beberapa komponen yang membuat motor ini semakin lengkap, seperti Motorcycle Stability Control, rem ABS dan kontrol traksi. Dan KTM melakukan debut perdana 1290 Super Adventure di pameran Intermot, Cologne, pada 30 September yang lalu.

Dengan memiliki berbagai fitur yang bermacam-macam, motor ini dibanderol dengan harga cukup mahal yakni 1,45 juta Bath atau setara dengan Rp 580 jutaan.

 

JANGAN LEWATKAN