Rombakan Total BMW S1000RR Jadi Tampil Beda

 
Rombakan Total BMW S1000RR Jadi Tampil Beda
Rombakan Total BMW S1000RR Jadi Tampil Beda

KABARMOTOR.COM – Membaca dan terus membahas berita mengenai modifikasi roda dua memang tidak ada matinya, mulai dari cuma sebatas ganti lampu depan atau pelek, sampai rombak total, semuanya masuk dan kemudian berubah penampilan dari yang biasa menjadi luar biasa keren untuk bisa di ajak teman jalan disebut modifikasi.

 

Lanjut ke pembahsan selanjutnya, untuk kategori yang terakhir tadi, kali ini kita coba membahas pria kreatif dari Italia, namanya Simone Conti. Dia memang bukan tuner yang punya klien segudang, Conti cuma seorang pekerja logam. Namun ia pernah bikin heboh karena membangun ulang Ducati Monster 900 dengan jeroan yang berbeda.

 

Kali ini Simone Conti kembali menghasilkan karya baru yaitu sebuah motor full aluminium dengan mesin Boxer. Menurut Conti motor ini sebenarnya BMW S1000RR, tapi ia belah-belah bodi dan jeroannya tanpa tersisa. Bodinya iya bangun ulang secara hand made dari bahan full aluminium, sementara mesinnya sekarang pakai mesin Boxer.

Bagaimana kekuatannya dia juga belum menjelaskannya secara detail, tapi yang jelas Conti juga membangun swingarm custom dan sasis custom dari motor tersebut. Bagian yang tetap digunakan hanya suspensi depan, belakang, serta pelek. Bannya sendiri kini menggunakan jenis slick karena menurut Conti nantinya motor tersebut bakal dipakai buat balap.

 

JANGAN LEWATKAN